Ini Dia The Best Selfie Ever Oleh Buzz Aldrin – Selfie saat
ini menjadi suatu kebiasaan masyarakat dan bahkan menjadi sebuah keharusan bagi
beberapa orang. Selfie booming sejak
adannya ponsel yang disertai dengan kamera yang ada di depan, sehingga orang
orang dapat berfoto dengan tangan mereka sendiri. Selainitu Berbagai gaya dan
efek juga menjadi suatu ciri khas dari foto selfie. Dari berbagai foto foto
selfie ada salah satu foto terbaik. Foto siapakah itu?
Tahukah kamu kalau selfie bahkan ada pada puluhan tahun
lalu, sebelum ada ponsel dengan kamera? Yap, Adalah seorang astronot bernama
Buzz Aldrin adalah orang pertama yang mengambil foto selfie di luar angkasa,
walaupun dia bukan yang pertama menginjakkan kaki di bulan.
Pada bulan November tahun 1966 dia menjalankan misi Gemini
di Bulan. Dia ditugaskan untuk memotret sinar ultraviolet yang di pancarkan
bintang dengan kamera yang telah di pasangkan di bagian luar kapal luar angkasa
miliknya. Foto tersebut harusnya diambil saat gelap. Tapi, saat matahari sudah
terlihat, Aldrin kemudian berpose selfie dengan latar belakang pemandangan
Bumi.
Foto Selfie Buzz Aldrin Saat melakukan Misi Gemini |
Di tahun 2014 lalu, ketika menyambut perayaan 45 tahun
misi Apollo II, Aldrin menyebarkan foto selfie di luar angkasa miliknya lewat
twitter dengan Caption seperti ini. “Tahukah kamu bahwa saya mengambil Foto Selfie pertama di luar angkasa saat misi Gemini 12 Tahun 1966? BEST SELFIE EVER” .
Foto selfie di luar angkasa yang asli telah terjual dengan
9.200 Dollar pada lelang yang telah di adakan di London pada Maret 2015 lalu.
Menarik sekali bukan, apakah anda berminat melakukan selfie seperti Aldrin? Wah
harus jadi astronot dulu dong.
Jika kalian menyukai artikel Ini Dia The Best Selfie Ever Oleh Buzz Aldrin, anda bisa like, atau share di facebook, twitter atau google
plus. Agar bagaself.blogspot.com lebih bersemangat dalam memberikan informasi
yang lebih menarik^^.
Terimakasih telah berkunjung.
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon